Headlines News :
make a gif image
Home » » Bagaimana dengan Kurikulum Baru untuk SLB ?

Bagaimana dengan Kurikulum Baru untuk SLB ?

Written By SLB ABCD DIAN PUTRA BANGSA on Rabu, 30 Januari 2013 | 16.40




JAKARTA, KOMPAS.com - Berbagai kontroversi terkait dengan kurikulum baru yang akan diterapkan pada Juli mendatang dinilai melewatkan satu hal. Selama ini, menurut anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) belum menyinggung rumusan kurikulum untuk setiap jenjang sekolah luar biasa (SLB).

Anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi Golkar, Ferdiansyah, mengatakan bahwaKemdikbud) tidak menjelaskan struktur kurikulum yang ditujukan untuk sekolah luar biasa dalam dokumen resmi yang baru disampaikan ke Panja Kurikulum pada Rabu (16/1/2013) ini.

"Ini tidak pernah disebut untuk SDLB, SMPLB dan SMALB. Tolong bisa dijelaskan ini pemerintah," kata Ferdiansyah saat Rapat Dengar Pendapat di Ruang Rapat Komisi X, DPR RI, Jakarta, Rabu (16/1/2013).

Seperti diketahui, perubahan kurikulum pada tahun 2013 ini cukup besar khususnya untuk jenjang SD. Metode tematik integratif menjadi pilihan dari pihak kementerian dalam implementasi kurikulum untuk jenjang SD. Penilaiannya pun dititikberatkan pada kemampuan bertanya dan observasi.

"Ini sudah dipertimbangkan belum kalau untuk SDLB, SMPLB dan SMALB. Karena tidak disebut di sini (dokumen resmi)," ujar Ferdiansyah.

Untuk itu, ia meminta agar pemerintah memikirkan kembali pelaksanaan kurikulum ini mengingat masih terdapat beberapa hal yang tidak tersentuh dan disebutkan dalam dokumen resmi kurikulum yang diserahkan pada anggota Panja Kurikulum.
 
Sumber : Kompas.com
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

picasion
make gifs
 
Support : Creating Website | Rydhanatra
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. SLB ABCD DIAN PUTRA BANGSA - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Rydhanatra